Bupati Manggarai Timur Drs Yoseph Tote

Borong, Kominfo – Presentasi realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Manggarai Timur (KMT) tahun anggaran 2016 mencapai 102,98 persen. Pendapatan ini bersumber dari pajak daerah, retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan serta pendapatan lain yang sah. Demikian disampaikan Bupati Manggarai Timur, Yosep Tote, dalam nota pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) kepala daerah tahun anggaran 2016, yang disampaikan di hadapan pimpinan dan anggota DPRD KMT, Rabu (29/3).

Lebih lanjut, Yosep Tote menyatakan bahwa PAD ini bersumber dari pajak daerah sebesar Rp12,32 miliar dari target Rp 11,35 miliar, retribusi daerah senilai Rp 1.83 miliar dari target Rp3,12 miliar, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan sebesar Rp 7,75 miliar dari target Rp 7,75 miliar serta berasal dari sumber lain yang sah senilai Rp 21,88 miliar dari target 20,28 miliar.

Sementara itu, dana perimbangan terealisasi sebesar Rp 691,73 miliar dari target Rp697,45 miliar yang bersumber dari bagi hasil pajak dan bukan pajak, dana alokasi umum dan dana alokasi khusus. Selain itu, terdapat juga lain-lain pendapatan daerah yang sah senilai Rp126,79 miliar dari target sebesar Rp 117,78 miliar.

Dalam kaitannya dengan belanja daerah selama tahun anggaran 2016, Bupati Yosep menyampaikan bahwa realisasinya sebesar Rp 856,59 miliar dari target sebesar Rp913,43 miliar atau 93,77 persen.

Pembiayaan daerah KMT direalisasikan sebesar Rp66,12 miliar pada penerimaan pembiayaan daerah dan pengeluaran pembiayaan daerah senilai 10 miliar. Dengan demikian pembiayaan netto sebesar Rp 56,12 miliar dari target awal 55,67 miliar.

 

Selanjutnya LKPJ Kepala Daerah tahun anggaran 2016 ini diserahkan kepada DPRD KMT untuk dibahas dan mendapatkan rekomendasi bagi peningkatan kualitas penyelenggaraan pemerintah daerah pada tahun-tahun selanjutnya. Kominfo ManggaraiTimur